Inilah kinerja Bank Aladin Syariah pada 2021

Bank Aladin Syariah

PT Bank Aladin Syariah Tbk. (BANK) meraih rugi bersih Rp121,27 miliar pada 2021, turun signifikan jika dibandingkan periode yang sama pada 2020 yang masih untung Rp44,86 miliar.

Berdasarkan laporan perusahaan kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), sebenarnya pendapatan perseroan pada 2021 relatif lebih baik dibandingkan 2020.

Di mana pada 2021, pendapatan penyaluran dana perseroan mencapai Rp38,29 miliar. Bagi hasil untuk pemilik dana investasi Rp403 juta. Serta pendapatan setelah distribusi bagi hasil sebesar Rp37,89 miliar.

Sedangkan pada 2020, pendapatan dari penyaluran dana perseroan hanya Rp31,27 miliar. Bagi hasil untuk pemilik dana investasi Rp158 juta dan pendapatan setelah distribusi bagi hasil Rp31.11 miliar.

Namun, beban operasional perusahaan pada 2021 jauh lebuh besar, yakni mencapai Rp160,78 miliar. Akibatnya, perseroan harus menanggung kerugian operasional sebesar Rp122,89 miliar.

Di sisi lain, total aset perseroan sepanjang 2021 meningkat signifikan bila dibandingkan 2020. Di mana pada 2021, perseroan memiliki aset sebesar Rp2,17 triliun, padahal pada 2020 hanya Rp721,39 miliar.

Aset tertinggi disumbang oleh penempatan pada Bank Indonesia sebesar Rp1,15 triliun. Kemudian surat berharga yang dimiliki sebesar Rp901,09 miliar dan aset lainnya senilai Rp57,60 miliar.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses